Pastikan Ketersedian Beras Menjelang Lebaran, Kodim 1608/Bima Panen Raya Padi

    Pastikan Ketersedian Beras Menjelang Lebaran, Kodim 1608/Bima Panen Raya Padi

    Kota Bima NTB - Sebagai bentuk dukungan pemerintah kepada masyarakat dalam bidang pertanian dan Gerakan Nasional Ketahanan Pangan 2024, Kodim 1608/Bima, menggelar panen raya di area persawahan Kel Rabangodu Utara Kota Bima, seluas 2, 7 hektar. Rabu (3/4/2024).

    Dandim 1608/ Bima, Letkol Inf. Andi Lulianto di lokasi Panen Raya menjelaskan, kegiatan ini dalam rangka mendukung program ketahanan pangan TNI AD. Serta guna memastikan ketersediaan beras di Kota Bima menjelang Hari Raya Idul Fitri.

    Letkol Andi akrab disapa, juga berharap produktivitas pertanian di Kota dan Kabupaten Bima tetap stabil dan konsisten, sehingga bisa menyumbang pangan untuk skala nasional.

    Panen raya padi ini, lanjut Dandim, kedepan menjadi suatu pendorong dan semangat bagi para Petani, demikian juga dengan seluruh Babinsa yang bertugas saat ini di wilayah Kota Bima dan Kabupaten Bima, ungkap orang nomer satu TNI AD di Bima.

    Senada juga disampaikan Kepala Dinas Pertanian Kota Bima melalui Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Abdul Najir mengapresiasi Kodim Bima yang melaksanakan Panen raya padi. Kita ingin meraih kembali swasembada pangan yang pernah kita alami, lewat kerjasama Kementerian Pertanian dan Kementerian Pertahanan. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Bhayangkari, Dirlantas Polda NTB...

    Artikel Berikutnya

    Libatkan 2.200 Personil, Kapolda NTB Pimpin...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Berikan Layanan Keamanan , Polsek Taliwang Gelar Strong Point di SDN 2 Taliwang
    Kapolresta Mataram Pimpin Sertijab Pejabat Sat Reskrim Polresta Mataram
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?

    Ikuti Kami